Siapa disini yang ingin merayakan hari halloween dengan teman-teman?Hari Halloween merupakan salah satu perayaan tahunan yang identik dengan hal berbau mistis dan seram. Terlepas dari tradisi dan budaya yang berbeda, kita tetap bisa merayakan Halloween di rumah, baik bersama keluarga maupun teman. Perayaan festival ini tidak memandang kalangan umur, baik anak-anak maupun orang dewasa dapat bergabung. Salah satu kegiatan menarik yang terjadi saat Halloween adalah memakai kostum seram. Untuk kalian yang bingung akan mengenakan pakaian apa saat merayakan Halloween, yuk ketahui lebih lanjut tentang idenya!
Apa itu Halloween?
Halloween adalah sebuah tradisi yang berasal dari Irlandia hingga menyebar ke Amerika Utara. Kata Halloween berasal dari All Hallows;Even atau disebut sebagai All Saints Holy Day. Halloween diperingati setiap tahun setiap tanggal 31 Oktober. Hal yang paling melambangkan hari Halloween adalah labu yang diukir hingga membentuk wajah dan disebut sebagai Jack-o’-lantern. Agar lebih seram, labu ini diisi lilin sebagai cahaya yang menerangi dalam keadaan gelap. Berbagai hal dapat dilakukan untuk merayakan hari Halloween ini. Mulai dari menonton film horor bersama-sama, bertukar hadiah, hingga pesta kostum, semua kegiatan ini dapat memeriahkan suasana horor dan pesta khas Halloween.
Ide Kostum Halloween yang Simple untuk Anak!
Kostum Jamur

Siapa yang ingin melihat anaknya memakai kostum jamur yang seimut ini? Sebenarnya kostum ini cukup simpel karena hanya memakai gaun berwarna putih dan stocking. Namun yang membutuhkan kegiatan ekstra adalah membuat topi jamurnya. Tetapi kalian tidak perlu bingung, topi tersebut dapat diakali dengan topi ulang tahun yang mengerucut dengan diberi warna merah dan bulat-bulat berwarna putih.
Kostum Inspirasi dari Film

Sebenarnya ada banyak sekali film yang bisa kalian gunakan sebagai inspirasi pakaian halloween. Namun jika kalian ingin yang simple, maka gunakanlah kostum dengan inspirasi film Kiki’s delivery service ini. Cukup simple karena hanya memakai gaun berwarna biru, pita merah yang besar, tas berwarna kuning serta sapu. Namun jika kalian ingin menambahkan boneka kucing untuk dibawa juga sah-sah saja.

Atau jika anak kalian laki-laki, maka dapat memakai kostum halloween dari inspirasi film coco. Cukup simple karena hanya memakai jaket berwarna merah, celana jeans, gitar, dan juga sarung tangan tengkorak. Yang membuat perhatian ekstra adalah kalian harus membeli face painting dan menggambar diwajah anak dengan karakter coco. Selebihnya kostum ini sangatlah simple dan bisa saja sudah ada dalam lemari anak.
Kostum Penyihir

Mungkin nantinya akan ada banyak sekali anak yang menggunakan kostum penyihir. Hal ini karena kostum penyihir sangat simple. Kalian hanya membutuhkan gaun berwarna hitam, topi penyihir serta sapu. Penampilan anak dapat dipermanis dengan memakai riasan yang mirip dengan penyihir.
Ide Kostum Halloween yang Simple Untukmu!
Kostum Hantu Berkacamata

Ingin mencoba kostum low-budget yang unik? Kalian dapat mencoba kostum hantu berkacamata ini! Kamu cukup menggunakan kain besar berwarna putih untuk menutupi bagian atas tubuh. Jika kain tersebut tidak cukup panjang, kamu bisa mengakalinya dengan bawahan berwarna putih yang senada dengan warna kain tersebut ataupun memakai celana berwarna hitam seperti di foto.
Kostum Inspirasi dari Film
Hotel Transylvania

Siapa yang tidak tahu film kartun hotel transylvania? Outfit ini merupakan tampilan dari salah satu pemain di hotel transylvania yang bernama mavis, penampilannya cukup simple dan unik. Kalian hanya perlu menggunakan legging garis-garis berwarna hitam dan merah dan dress berwarna hitam. Sangat simple bukan? Pasti pakaian tersebut sudah ada dalam lemarimu. Tetapi yang menjadi masalah adalah mavis memiliki rambut yang pendek. Namun jika rambut kalian panjang maka tidak masalah, karena dapat diimbangi dengan make up yang seperti dracula.
Men in Black

Outfit ini juga cukup simple karena kalian hanya perlu memakai jas maupun jaket kulit, sepatu, celana, serta kacamata yang semuanya serba hitam. Pasti barang-barang tersebut sudah ada dalam lemarimu karena pakaian dengan warna hitam adalah warna netral. Permanis tampilanmu dengan mengatur rambut agar terlihat lebih rapi.
American Psycho

Ide outfit yang terakhir kali ini terinspirasi dari pemeran utama dalam film american psycho. Kalian hanya membutuhkan setelan jas atau pakaian kantor yang lengkap ditambahi dengan sentuhan jas hujan. Cukup simple bukan? Tidak hanya lelaki saja yang bisa memakai outfit ini, para wanitapun juga bisa menggunakan outfit ini.
Baca artikel lainnya tentang Berbagai Jenis Sweater Rajut yang Menghangatkan!
Itulah beberapa ide kostum halloween yang dapat kalian gunakan. Jika kalian tertarik untuk membuat desain bertema halloween dan ingin dituangkan dalam kaos maupun jaket, kalian bisa memesan di Kustompedia! Dengan tanpa minimum order dan harga yang terjangkau, yuk kunjungi website Kustompedia sekarang juga!