Dalam fashion, minimalist style artinya memiliki jumlah pakaian yang tidak banyak dalam lemari. Yaitu pakaian yang hanya disukai dan dapat memberikan kesenangan. Nah berbeda dengan gaya konsumtif yang suka membeli dan memakai berbagai macam pakaian, minimalist style ini mendukung program ramah lingkungan untuk melindungi bumi. Lalu apa arti dari minimalist style? Bagaimana gaya fashionnya? Yuk baca lebih lanjut disini!
Apa itu Minimalist Style?
Minimalist style adalah fashion style dengan pilihan warna netral dan tampilan yang sederhana, namun menekankan aksen on point dalam satu item yang digunakan. Konsep minimalist style mengusung penampilan yang sederhana dengan memakai barang yang penting dan sering digunakan. Biasanya berupa pakaian yang ada di dalam lemari pakaian yang dikenakan sebagai daily outfit.
Gaya Fashion Minimalist Style
Seperti yang sudah dikatakan sebelumnya bahwa minimalist style mengusung konsep warna yang netral dan tampilan sederhana. Lalu bagaimana gaya fashion minimalist style? Yuk baca lebih lanjut disini!
1. Penampilan Sederhana

Minimalist style cenderung menampilkan pakaian yang sederhana. Biasanya pakaian yang sering digunakan seperti celana jeans, sepatu kets, dan sweater. Meskipun sederhana tapi gaya fashion ini cenderung memudahkan penggunanya untuk memilih pakaian dan tidak perlu khawatir terlambat untuk menghadiri suatu pertemuan. Hal ini karena kalian tidak perlu memadukan fashion item yang terlalu berwarna dan memiliki banyak model.
2. Warna Monochrome

Nah selain simpel dan sederhana, minimalist style juga bisa menggunakan gaya dengan warna monochrome. Jika menggunakan pakaian monochrome kalian tidak perlu menghabiskan banyak waktu hanya untuk memilih pakaian yang digunakan sebagai daily outfit. Pilihlah celana yang berwarna putih dengan sweater yang berwarna hitam, atau sebaliknya. Style seperti ini cenderung cepat dan mudah untuk dikombinasikan.
3. Kasual

Siapa yang bilang kalau minimalist style nggak bisa digunakan untuk acara formal? Kalian bisa mencontoh gaya berpakaian Hailey Bieber yang menggunakan pakaian kasual namun tetap formal. Gunakan setelan jas yang memiliki warna senada dengan kaosnya. Tidak lupa pula menggunakan sepatu simpel seperti kets ataupun flatshoes yang berwarna senada atau sengaja dimencolokkan sebagai on pointnya.
4. Daily Outfit

Menggunakan daily outfit juga termasuk dalam minimalist style. Selain mudah untuk digunakan dan dipadukan, jenis style ini cocok bagi kalian yang tidak memiliki pakaian terlalu banyak dalam lemari. Kalian juga dapat menggunakan item favorit yang bermotif sebagai pusat perhatian “on point” agar penampilan tidak terlalu polos.
Baca artikel lainnya tentang Pengertian Casual Style yang Stylish dan Nyaman
Gimana, udah dapat inspirasi belum? Intinya dalam minimalist style ini, kalian bisa mengkombinasikan berbagai gaya pakaian yang sering digunakan dalam sehari-hari. Jika butuh inspirasi lainnya, kalian dapat mencarinya di media sosial ataupun pinterest. Silahkan kombinasikan gayanya sesuai dengan kepercayaan diri!